Migi Blog: pria korea menjelajah sejauh 18000 km

October 11, 2016

pria korea menjelajah sejauh 18000 km

Pria Korea Menjelajah Sejauh 18.000 Km dengan Motor Bebek 110 cc
Seberapa jauh anda melangkah untuk mengejar mimpi anda? Seorang pria asal Korea Selatan, Lee mengendarai motor Honda Supercub 110 cc dari Korea Selatan melewati seluruh Asia dan setengah Eropa hanya untuk mencapai sirkuit Nurburgring, Jerman.


Itu berarti Lee menempuh perjalanan sekitar 18.000 km. Sebenarnya Lee pernah menyambangi sirkuit tersebut sebanyak dua kali, yang pertama dengan motor 8 tenaga kudanya dan yang kedua saat menumpangi SEAT Leon Cupra.

Dilansir dari autoevolution, Selasa (11/10/2016) perjalanan Lee dari Korea Selatan menuju sirkuit legendaris itu memakan waktu sekitar tiga bulan dan perjalanannya tidak mulus-mulus saja. Cukup sulit menempuh perjalanan jauh dengan motor yang biasanya untuk jarak 150 km.

Namun semuanya berakhir manis, petualangan Lee tak habis sampai disitu karena ia masih ingin berkeliling dengan skuternya dan kemungkinan kembali ke rumahnya suatu hari nanti. Kira-kira habis ini mau kemana Lee?

No comments: